BERITAUNGGULAN.COM, BANDUNG – Sabtu (31/08/2024) Kota Bandung kini memiliki destinasi baru bagi para pelancong dan pebisnis dengan hadirnya Avery de’Grand City Hotel, yang merupakan hotel ke-33 di bawah manajemen Waringin Hospitality Hotel Group (WHHG).
Hotel ini diresmikan dalam sebuah acara meriah yang dihadiri oleh Management WHHG, Owner hotel, dan para tamu undangan. Acara Grand Opening ini berlangsung meriah dengan berbagai kegiatan yang memperlihatkan kekayaan budaya dan keramahan Indonesia. Beberapa tamu penting disambut dengan tarian tradisional dan pengalungan bunga sebagai tanda penghormatan, Rabu (28/8).
Setelah prosesi pemotongan pita yang menandai peresmian hotel, acara dilanjutkan dengan doa bersama dan potong tumpeng sebagai wujud syukur. Para tamu undangan kemudian menikmati hiburan band performance yang energik, diikuti dengan makan siang bersama. Acara ini ditutup dengan tur hotel yang memperlihatkan berbagai fasilitas unggulan Avery de’Grand City Hotel.
Avery de’Grand City Hotel menawarkan pengalaman menginap yang nyaman dan elegan dengan lima tipe kamar yang modern dan lengkap yaitu kamar Deluxe, kamar Executie, kamar Family, kamar Junior Suite, dan kamar President Suite. Hotel ini juga dilengkapi dengan restoran, ruang pertemuan, lobby area, serta area parkir yang memadai, membuatnya menjadi pilihan ideal baik untuk wisatawan maupun pebisnis.
Lokasi hotel yang strategis di Jl. Pungkur No.245, Ciateul, Kecamatan Regol, Bandung, memberikan akses mudah ke berbagai destinasi penting di kota ini. Para tamu dapat melakukan reservasi melalui website resmi di www.waringinhospitality.com atau mengikuti akun Instagram resmi @averydegrandcitybywh untuk mendapatkan informasi dan promo terbaru. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi di telepon: 022-4210 988.
Dengan hadirnya Avery de’Grand City Hotel, Waringin Hospitality Hotel Group terus memperluas jaringan hotelnya di berbagai kota besar di Indonesia, menciptakan standar baru dalam industri perhotelan tanah air. Saat ini WHHG telah memiliki hotel di kota Jakarta, Bekasi, Bogor, Bandung, Purwokerto, Surabaya, Sidoarjo, Jember, Kediri, Banyuwangi, Bali, Gili Air, Banjarmasin, Tanjung Selor, Palembang, dan Jambi. Semoga dengan hadirnya Avery Hotel di kota Bandung, dapat menjadi pilihan utama bagi para tamu yang berkunjung ke Bandung.