BERITAUNGGULAN.COM,JAKARTA–Kegiatan menulis seperti cerpen, puisi ataupun novel selain menjadi suatu yang menyenangkan, juga mendatangkan keuntungan finansial bagi sang penulis. Namun, sayangnya masih banyak orang yang kesulitan untuk mewujudkan gagasannya secara tertulis karena tidak paham bagaimana memulainya.
Habiburrahman El Shirazy, penulis novel terkemu menilai cara terbaik untuk menulis sebuah karya cerpen, novel atau puisi segera menulis apa yang dirasakan. Deskirpsikan apa yang diketahui, didengar, dilihat atau dirasakan dengan gaya bahasa sendiri. “Cara terbaik menulis itu ada;lah langsung praktek, practice makes perfect” katanya disela kegiatan Indonesia Berzikir di masjid At-Tin, Rabu (31/12) yang diselenggarakan Rumah Berkah Nusantara bekerja sama dengan Majelis Az-Zikra.
Penulis novel terkenal, Ayat Ayat Cinta ini juga menyebutkan menulis merupakan ketrampilan yang bisa dipelajari siapapun yang berminat. Tulisan yang baik adalah yang bisa membuat pembacanya terhanyut, bahkan menangis karena terpengaruh secara emosional dari tulisan yang dibacanya.
Selain itu, sebagai penulis sebaiknya fokus kepada satu hal yang menurutnya menarik. Seperti memilih tema cerpen atau novel agar jelas jenis kelaminnya. Setelah memiliki karya yang cukup dan diakui banyak kalangan, seorang penulis bisa mengembangkan hasratnya untuk menulis karya lain sebagai tambahan produktivitasnya sebagai penulis.
Kegiatan menulis merupakan aktivitas rutin yang harus terus diasah hingga sang penulis memiliki ciri khas dari karyanya. Kang Abik, sapaan akrabnya, menilai seorang penulis membutuhkan waktu sekitar 10 ribu jam agar karyanya memiliki kualitas dan daya tarik seni sastra yang tinggi.
dok foto: Beritaunggulan.com












