BERITAUNGGULAN.COM, Jakarta – Dalam rangka perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia telah menyerahkan 16 kendaraan listrik Mercedes-Benz kepada Sekretariat Presiden. Langkah ini menjadi simbol dukungan Mercedes-Benz terhadap inisiatif mobilitas berkelanjutan yang sedang digalakkan oleh pemerintah Indonesia, sekaligus memperkuat komitmen perusahaan dalam mempercepat adopsi kendaraan listrik di tanah air.
Tiga model Mercedes-Benz EQ akan menjadi bagian dari perayaan ini, yaitu EQE Saloon, EQE SUV, dan EQS Saloon. Kendaraan-kendaraan tersebut menampilkan perpaduan sempurna antara kemewahan, teknologi canggih, dan komitmen terhadap lingkungan yang diusung oleh Mercedes-Benz. Kehadiran mobil listrik Mercedes-Benz dalam acara penting di Ibu Kota Nusantara (IKN) ini juga menunjukkan keseriusan perusahaan dalam mengimplementasikan strategi elektrifikasi globalnya di Indonesia.
“Kami sangat bangga dapat mendukung visi pemerintah untuk menciptakan Indonesia yang lebih berkelanjutan,” ujar Khoo Shao Tze, Presiden Direktur Inchcape Automotive Indonesia. “Keikutsertaan Mercedes-Benz dalam perayaan ini lebih dari sekadar partisipasi; ini adalah cerminan dari komitmen kami untuk mendorong transformasi mobilitas listrik di Indonesia. Kami sangat antusias melihat kendaraan listrik kami berperan penting dalam membentuk masa depan mobilitas di IKN.”
Penyerahan kendaraan listrik Mercedes-Benz untuk HUT ke-79 RI di IKN ini merupakan kelanjutan dari berbagai inisiatif yang telah diambil Mercedes-Benz dalam mendukung transisi menuju penggunaan kendaraan listrik di Indonesia.
