Mitsubishi Motors Indonesia Catat Tonggak Sejarah Produksi Satu Juta Unit

Mitsubishi Motors Indonesia Catat Tonggak Sejarah Produksi Satu Juta Unit

BERITAUNGGULAN.COM, Cikarang, 20 Desember 2024 – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) merayakan pencapaian penting dalam sejarahnya dengan mencapai produksi kumulatif satu juta unit kendaraan di Indonesia. Seremoni yang berlangsung di pabrik MMKI di Kawasan Industri GIIC, Kabupaten Bekasi, ini dihadiri oleh Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza, Duta Besar Jepang untuk Indonesia Yasushi Masaki, serta CEO Mitsubishi Motors, Takao Kato.

Dalam sambutannya, Takao Kato menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pencapaian satu juta unit kendaraan di indonesia ini, termasuk pemerintah Indonesia, para mitra, dan pemasok. “Pusat produksi kami di Indonesia tidak hanya melayani pasar domestik tetapi juga memainkan peran penting sebagai basis ekspor ke lebih dari 50 negara, termasuk wilayah ASEAN,” ujarnya.

Pabrik PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI), yang mulai beroperasi pada April 2017, telah berkembang pesat dengan kapasitas produksi tahunan yang meningkat dari 160.000 menjadi 220.000 kendaraan. Model-model populer seperti Pajero Sport, Xpander, dan Xpander Cross menjadi andalan produksi. Baru-baru ini, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI)juga mulai memproduksi Xforce dan Minicab EV sebagai bagian dari inovasi kendaraan listrik.

Pencapaian ini menjadi bukti kesuksesan Mitsubishi Motors dalam memenuhi kebutuhan pasar dengan produk berkualitas tinggi. Selain itu, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI)terus berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia dan meningkatkan ekspansi pasar ekspor ke berbagai negara.