BERITAUNGGULAN.COM,BANDUNG–RS Al Islam Bandung bekerja sama dengan Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (UPPM) Fakultas Kedokteran Universitas Islam Bandung ( FK UNISBA) menyelenggarakan Pengabdian Masyarakat (abdimas) di SD Al Fitrah Bandung.
Kegiatan abdimas ini diikuti 81 siswa-siswi kelas IV SD Al Fitrah Bandung, dengan antusias mengikuti kegiatan edukasi dan pemeriksaan gigi yang dilakukan tim kesehatan RS Al Islam Bandung, dipimpin drg. Hj. Rulia, MM didampingi oleh mahasiswa Program Pendidikan Profesi Dokter (P3D) FK UNISBA.
Ketua pelaksana Pengabdian Masyarakat, dr. Wedi Iskandar, SpA, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anak-anak sejak dini tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Melalui edukasi yang diberikan oleh tim dokter muda, diharapkan para siswa dapat memahami betapa pentingnya perawatan gigi yang baik dan benar.
Selain itu, pemeriksaan gigi dilakukan untuk mendeteksi dini masalah kesehatan gigi yang mungkin dialami oleh anak-anak. Edukasi dan pemeriksaan gigi bagi anak-anak sekolah dasar sangat penting untuk memastikan mereka tumbuh kembang dengan sehat.
Kerjasama ini merupakan bagian dari komitmen RS Al Islam Bandung dan Fakultas Kedokteran UNISBA, untuk memberikan pelayanan kesehatan yang holistik, termasuk dalam aspek pencegahan. Kerjasama ini juga mencerminkan sinergi antara RS Al Islam Bandung dan Fakultas Kedokteran UNISBA dalam pengabdian kepada masyarakat, khususnya dalam bidang kesehatan. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.
dok foto: FK Unisba
